Wednesday, July 18, 2012

BPK: Sejak Awal Proyek Hambalang Cacat Kandungan


JAKARTA, KOMPAS.com — Proyek Pusat Pendidikan, Pelatihan, dan Sekolah Olahraga Nasional (P3SON) di Hambalang, Bogor, Jawa Barat, yang lebih dikenal sebagai Proyek Hambalang, sejak awal sudah cacat dalam kandungan.
 Hal itu diungkapkan Ketua Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Hadi Purnomo, Selasa (17/7/2012) malam di Jakarta. "Ya, memang cacat kandungan," ujar Hadi tanpa merinci.
Menurut dia, BPK akan melaporkannya lebih dulu ke DPR. "Jadi, tunggu saja laporan lengkapnya sebelum Lebaran," tuturnya.
Hadi menambahkan, BPK sudah memeriksa Menteri Keuangan Agus Martowardojo, Menteri Pekerjaan Umum Djoko Kirmanto, serta Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Mallarangeng dan Wakil Menteri Keuangan Ani Ratnawati yang pernah menjadi Direktur Jenderal Anggaran, Kementerian Keuangan.
Sebelumnya, mantan Bendahara Partai Demokrat Muhammad Nazaruddin mengungkapkan, sejumlah petinggi Partai Demokrat, termasuk Ketua Umum Anas Urbaningrum dan Menpora Andi Mallarangeng, telah menerima uang terkait proyek Hambalang. Namun, baik Anas maupun Andi berulang kali membantah tudingan Nazaruddin.

No comments:

Post a Comment